Pemdes bersama LPA NTB Sukses Laksanakan Pelayanan Terintegrasi Anak melalui Gawe Gubuk

  • Jun 21, 2022
  • Desa Teruwai


Pemerintah Desa Teruwai bersama LPA dan UNICEF sukses gelar acara Gawe Gubuk dalam melaksanakan pelayanan terintegrasi kepada anak rentan di Desa Teruwai Kecamatan Pujut Kabupaten Lombok Tengah, Senin (21/06/2022). 

Acara Gawe Gubuk ini dihadiri langsung oleh Pemerintahan Daerah Lombok Tengah yakni bapak Dr. H. Nursiah, M. Si serta 10 lembaga/dinas/badan pelayanan terkait.

Dalam sambutannya Kepala Desa Teruwai menyampaikan, gencarnya pelayanan terintegrasi untuk anak khususnya anak rentan tersebut dalam rangka menuntaskan masalah yang terjadi pada anak rentan di desa Teruwai. 

Masalah kerentanan anak, mulai dari masalah stunting, masalah perkawinan dini dan masalah eksploitasi terhadap anak merupakan masalah yang serius pada anak sehingga untuk menuntaskan masalah ini butuh kolaborasi dengan berbagai pihak/dinas terkait. Ungkap H. M. Arta

"Kami melalui APBDes sudah secara serius merencanakan segala bentuk upaya dalam menuntaskan masalah kerentanan terhadap anak di desa Teruwai. Buktinya untuk tahun 2023 sekitar 30% anggaran APBDes kita alokasinya kesana" Ungkap kades Teruwai. 

Dalam kesempatan yang sama, Mrs Mallen yang merupakan perwakilan dari UNICEF mengungkapkan bahwa ia merasa sangat senang bisa hadir dalam acara Gawe Gubuk ini. Ia merasa bahwa pemerintah daerah Lombok Tengah sangat luar biasa karena secara kompak dalam menuntaskan masalah kerentanan terhadap anak. Mrs Mallen dalam sambutannya juga berjanji akan kembali dan memberikan dukungan yang penuh terhadap segala program penuntasan kerentanan terhadap anak. 

Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah dalam kesempatan ini juga menyampaikan bahwa pemerintah daerah sangat serius dalam mewujudkan Kabupaten ramah perempuan dan anak. 

"Tahun ini pemerintah kabupaten lombok tengah untuk yang pertama kalinya menyelenggarakan Musrenbang khusus anak. Melalui kesempatan itu juga anak bisa berproses dan menghasilkan program yang lahir dari ide anak-anak itu sendiri" Ungkap H. Nursiah. 

Pada kesempatan yang sama Wakil bupati Lombok Tengah juga sangat mengapresiasi acara Gawe Gubuk di Desa Teruwai ini. 

"Gawe Gubuk ini akan dilaksanakan dari tanggal 21-26 Juni 2022 di 5 Desa se Kabupaten Lombok Tengah". Tambahnya. 

Dalam akhir acara Gawe Gubuk dilaksanakan pemberian bantuan secara simbolos oleh beberapa instansi/dinas terkait.